Cara Membedakan Warna Anak Lovebird Umur Kurang 1 Minggu
INILAH INFO - Halo mas brow, salam kenal dari admin blog sederhana ini, kalu ini kita ingin menulis sebuah ulasan yang lain dari pada ulasan sebelumnya, yaitu mengenai Cara Membedakan Warna Anak Lovebird Umur Kurang 1 Minggu ( 1 sampai 6 harian ) yang mana info ini kita dapatkan dari sumber pribadi dan dari lainnya
Penangkaran lovebird semakin ramai saja pada tahun 2014 sampai saat ini, tahun 2018, setelah musim batu berakhir, barangkali selain menghilangkan kejenuhan, juga dikarenakan penangkaran lovebird ini bertujuan untuk mencari uang tambahan, betapa tidak, dari anakan yang baru saja menetas sampai yang umurnya sudah tua laku terjual dan peminatnya semakin meningkat dari waktu ke waktu, ini peluang emas broww
Penangkaran lovebird semakin ramai saja pada tahun 2014 sampai saat ini, tahun 2018, setelah musim batu berakhir, barangkali selain menghilangkan kejenuhan, juga dikarenakan penangkaran lovebird ini bertujuan untuk mencari uang tambahan, betapa tidak, dari anakan yang baru saja menetas sampai yang umurnya sudah tua laku terjual dan peminatnya semakin meningkat dari waktu ke waktu, ini peluang emas broww
Penangkaran burung lovebird ini didominasi oleh kalangan muda mudi, bapak-bapak, ibu rumah tangga, dan anak-anak sekalipun, bahkan di daerah jawa timur hampir sekampung menangkarkan burung lovebird ini, fantastis bukan??
Baca Juga: Misteri Arti Mimpi Ular Menurut Psikolog
Tidak sedikit anakan yang baru lahir langsung dijual dengan warna gamebling, karena bulu anak/ piyik lovebird sebelum umur 1 bulan belum terlihat warna bulunya, dan dari konsumen yang akan membeli, biasanya kebingungan karena lovebird yang baru lahir belum terlihar jelas warnanya, jadi penuh dengan spekulasi yang tinggi
Anakan/ piyik lovebird yang lahir juga tidak pasti sama dengan warna indukannya, ada yang mengatakan faktor hoki atau keberuntungan saja, karena sering kejadian ada yang indukan dari paruh putih melahirkan anak warna paruh merah, dan sebaliknya, membingungkan bukan ????hehehe
Selain dari suara yang khas, warna lovebird juga sangat mempengaruhi harga lovebird sampai berlipat-lipat, sebagai contoh harga anakan lovebird warna hijau adalah 200 ribu, anakan warna biru mangsi 400 ribu, warna blorok bisa sampai 1,5 juta rupiyah, warna hitam/ betmen dipasaran laku 900 ribu ( untuk warna blorok ini susah sekali mencetaknya, kecuali dari indukan trah blorok x blorok)
Untuk harga pasaran piyik lovebird ini juga terbilang sangat fantastis, dimulai dari harga 100 ribu sampai harga 1 jutaan, padahal masih piyik dan belum tahu warna yang nantinya akan keluar, juga belum tahu nantinya akan hidup sampai dewasa atau mati di tengah perjalanan merawatnya..
Memang susah susah gampang memprediksi warna lovebird yang baru saja menetas dari cangkangnya, butuh pengalaman dan pengetahuan yang extraaa dan mendalam..hehehe
Tapi kini anda jangan kawatir ...!!!
Sebenarnya burung lovebird yang baru menetas bisa dilihat warnanya dari bulu kapasnya, (prediksi kuat) karena anakan lovebird yang baru saja menetas pasti punya bulu kapas...
Bila bulu kapasnya berwarna kuning maka bisa dipastikan burung tersebut nantinya akan berwarna hijau (keluarga hijau/paruh merah) dan bila bulu kapas berwarna putih maka bisa dipastikan nantinya warna yang keluar akan berwarna biru (dari keluarga biru/ paruh putih)....mudah bukan???, cara ini belum banyak yang tahu, ...sebenarnya ini cara rahasia, dan untuk anda yang menemukan artikel ini di pojokan mbah gugel sangat beruntung sekali, hehehehe
Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini
Warna bulu kapas putih (anak lovebird umur 4 hari)
Anak lovebird warna bulu kapas kuning( bisa dipastikan warna bulu akan hijau/paruh merah)
Maka kini anda bisa membedakan warna lovebird yang baru lahir sekarang dengan 90% keakuratannya, karena ini berdasar dari informasi peternak-peternak yang sudah berpengalaman yang tidak mau diekpos nama dan alamatnya, juga berdasarkan pengamatan pribadi beberapa tahun terakhir ini, dan lebih lengkapnya anda dapat mengunjungi artikel
Mungkin sampai disini cerita bisnis tentang cara membedakan warna anak lovebird kurang dari 1 minggu yang dapat saya tulis, semoga bermanfaat untuk anda.
Baca Juga : Cara Hemat Cetak Lovebird Betmen Fc , Perso Maupun Sable
Apabila ada pertanyaan bisa anda sampaikan lewat kolom komentar yang sudah disediakan di bawah ini, dan apabila anda punya cara lain silahkan sampaikan kepada kami, karena mungkin di lapangan keadaannya bisa jadi akan berbeda
Barangkali info dari kami untuk anda mengenai Cara Membedakan Warna Anak Lovebird Umur Kurang 1 Minggu ini kita sudahi sampai disini ya masbrow, dan pastinya anda sekarang sudah memahami atau bisa prediksi anak lovebird akan keluar paruh putih atau paruh merah. Salam sukses selalu untuk anda dan keluarga